Hadir dengan RAM Besar, Berapa Harga Vivo Y22?

harga vivo y22

Vivo Y22 versi terbaru sudah hadir dengan peningkatan kapasitas RAM yangd disematkan. Meski begitu harga HP Vivo Y22 ini diklaim masih cukup terjangkau. Lantas berapa harga Vivo Y22 versi RAM besar ini?

Vivo Y22 varian baru ini memang dibekali dengan sistem memori yang baru yakni dengan penambahan extended RAM. Artinya pengguna bisa mengaktifkan RAM ini agar performa ponselnya bisa semakin meningkat terutama dalam urusan penyimpanan.

Dengan perbaruan sistem RAM ini Vivo Y22 yang dibekali RAM 4 GB akan digandakan menjadi 8 GB. Begitupun versi RAM 6 GB maka akan bisa di dua kali lipatkan menjadi 12 GB RAM.

Spesifikasi dan Harga Vivo Y22

Secara spesifikasi, ponsel ini masih mengusung layar 6.51 inci dengan resolusi jernih HD+. Rasio body terhadap layar mencapai 89.67 persen serta tingkat kecerahan mencapai 530 nits.

Ponsel ini diperkuat dengan chipset MediaTek Helio G70 (MT6769) yang didukung oleh RAM 4 GB dan 6 GB dengan kemampuan meningkatkan kapasitas RAM menjadi dua kali lipat dengan extended RAM. Selain itu kualitas grafis didukung oleh GPU MALI-G52 yang lebih realistis.

Urusan penyimpanan sudah disediakan ruang memori 64 GB dan 128 GB yang masih bisa dibantu dengan adanya slot microSD serta dua slot nano SIM Card.

Ponsel berbasis android 12 ini dibekali kamera depan 8 MP dengan aperture f/2.0. Juga kamera belakang berukuran 50 MP dan kamera makro 2 MP.

Kapasitas baterai Li-Po 5000 mAh juga turut meningkatkan performa ponsel menjadi lebih tahan lama.

Harga

Harga Vivo Y22 dengan RAM 6 GB dan 128 GB memori dibandrol Rp.2.999.000. Sementara versi RAM 4 GB dan memori 64 GB dibandrol Rp.2.399.000. Kamu bisa membelinya di seluruh gerai Vivo atau bisa juga melalui marketplace Vivo Official di Shopee.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *