5 Aplikasi Cek Pajak Kendaraan Secara Online, Lebih Mudah dan Cepat!

bayar pajak kendaraan online

Aplikasi Cek Pajak Kendaraan Secara Online – Seagai warga negara yang baik maka kita di wajibkan untuk membayar pajak, bukan hanya membayar saja melainkan bayarlah pajak secara tepat waktu agar kita tidak terkena denda. Pajak sendiri memiliki manfaat yang besar bagi kehidupan kita sebagai warga negara terutama untuk pembangunan.

Pajak sendiri memiliki beragam jenisnya, namun yang paling sering kita dengar adalah pajak PPN. Hampir semua produk memiliki pajak PPN ini yang harus kita bayarkan, besarannya beragam tergantung dari setiap produk dengan nilai harga jualnya.

Selain pajak PPN, ada pula pajak bumi dan bangunan, juga pajak kendaraan yang harus kita bayar setiap tahunnya atau per lima tahunnya. Nah kali ini kita akan berikan beberapa aplikasi cek pajak kendaraan online terbaik. Aplikasi ini memudahkan kita mengetahui berapa besar biaya yang harus dibayarkan serta kapan waktunya.

Jenis-jenis Pajak Kendaraan Bermotor

Pajak kendaraan memiliki beberapa jenis yang harus dibayarkan, kamu bisa melihat di lembaran STNK kendaraan bermotor kamu. Namun pada umumnya ada dua jenis utama pajak kendaraan yakni pajak kendaraan tahunan dan pajak kendaraan lima tahunan.

1. Pajak Kendaraan Bermotor Tahunan

Pajak kendaraan tahunan adalah untuk mengesahkan STNK tahunan. Kamu bisa mengurusnya dan membayarnya secara online atau bisa datang langsung ke Samsat di kota kamu, juga bisa datang ke loket-loket Samsat terdekat.

Membayar pajak kendaraan bermotor tahunan yakni STNK maka harus mempersiapkan beberapa dokumen diantaranya adalah fotocopy KTP dan KTP Asli dan juga STNK asli.

2. Pajak Kendaraan Bermotor Lima Tahunan

Membayar pajak lima tahunan adalah selain mengesahkan STNK juga kamu wajib mengganti plat nomor kendaraan bermotor kamu. Petugas Samsat akan memeriksa kendaraan kamu apakah sesuai dengan STNK atau tidak dan nantinya akan di cantumkan dalam sebuah formulir.

Setelah itu kamu juga wajib menyertakan dokumen lain seperti fotokopi KTP, STNK dan BPKB. Setelah dibayarkan maka kamu tinggal menunggu beberapa hari hingga plat nomor kendaraan bermotor kamu jadi.

Perlu diketahui membayar pajak kendaraan bermotor secara online hanya untuk membayar pajak kendaraan tahunan, sementara untuk pajak lima tahunan kamu harus datang langsung ke SAMSAT lantaran perlu melakukan pengecekan kendaraan secara langsung.

Cara Cek Pajak Progresif Kendaraan Bermotor

Pada tahun 2015 lalu aturan pajak progresif sudah mulai diterapkan. Pajak sebesar 2% untuk kalian yang memiliki kendaraan pertama. Sementara 2.5% untuk kalian yang memiliki kendaraan kedua dan seterusnya. Pajak ini memang berlaku di DKI Jakarta dan daerah-daerah lainnya.

Kamu juga bisa mengecek di STNK kamu apakah kendaraan kamu dikenakan pajak progresif atau tidak. Pada bagian kiri bawah terdapat beberapa angka yang menunjukkan kamu merupakan pemilik kendaraan tersebut yang keberapa maka kamu akan di kenakan pajak progresif sesuai dengan data tersebut.

Misal kamu akan di kenakan pajak 2% jika kamu pemilik pertama kendaraan bermotor saat ini, kodenya di bagian kiri bawah adalah 001 yang menunjukkan kamu adalah pemilik pertama.

5 Aplikasi Cek Pajak Kendaraan Online Terbaik

Kini tidak pelu pergi ke SAMSAT hanya untuk mengecek pajak kendaraan kamu, berapa besarannya dan kapan harus di bayarkan. Kamu hanya perlu melakukannya secara online menggunakan aplikasi cek pajak kendaraan terbaik.

1. Aplikasi Cek Pajak Kendaraan

Aplikasi Cek Pajak Kendaraan adalah aplikasi yang memberikan kemudahan pagi warga negara Indonesia dalam mengecek pajak kendaraan bermotornya. Sementara ini aplikasi Cek Pajak Kendaraan bermotor hanya tersedia untuk beberapa daerah saja seperti DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Yogyakarta, Sumatera Barat, Riau, Kalimantan Barat, dan Sulawesi Selatan.

Kamu bisa mengunduhnya di google playstore kemudian menginstalnya. Setelah itu silahkan buka aplikasinya dan mulai masukan plat nomor kendaraan kamu, pilih lokasi kendaran kamu dan nantinya informasi seputar kendaraan dan pajak akan tampil di aplikasi ini.

2. Aplikasi SAKPOLE e-SAMSAT JATENG

Aplikasi pajak kendaraan bermotor ini dikelola oleh PSI – BPPD Provinsi Jawa Tengah sehingga kamu yang berlokasi di Jawa Tengah bisa menggunakan aplikasi ini untuk mengecek seputaran pajak kendaraan.

Aplikasi ini di rancang cukup baik dengan tampilan yang memudahkan pengguna serta ringan. Kini warga Jawa Tengah bisa secara online membayar pajak kendaraan bermotor tahunan.

Aplikasi ini juga menawarkan berbagai informasi penting seperti Kantor SAMSAT, ATM, Kantor Jasa Raharja, Kantor Polisi, Lokasi RS/Klinik/Dokter dan lain sebagainya.

3. Aplikasi SAMBARA

Warga Jawa Barat pasti sudah tidak asing lagi dengan aplikasi SAMBARA, sebuah aplikasi pajak kendaraan online yang bisa dimanfaatkan untuk membayar pajak kendaraan bermotor tahunan.

Aplikasi ini cukup ringan dan mudah digunakan, kamu hanya perlu memasukan nomor plat kendaraan kamu dan semua informasi termask pajak kendaraan akan tertera dengan jelas.

4. Aplikasi Cek Pajak Motor Mobil

Aplikasi Cek Pajak Motor Mobil bisa dikatakan aplikasi yang cukup baru. Aplikasi ini membantu kamu mengetahui seputaran pajak kendaraan kamu. Kamu juga bisa mengecek lebih dari satu plat nomor.

5. Aplikasi Samsat Online

Aplikasi ini memiliki fitur yang cukup lengkap mulai dari pengesahan STNK Tahunan, Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), dan Pembayaran Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).

Aplikasi ini memanfaatkan sumber informasi dari database Polri, sistem informasi pajak kendaraan dari setiap provinsi, serta pangkalan data induk kependudukan yang tersedia pada Dirjen Dukcapil Kemendagri.

Maka sudah jelas informasi yang disampaikan aplikasi Samsat Online ini akan lebih akurat dan bersifat nasional.

Cara Cek Pajak Kendaraan Bermotor Lewat SMS

Selain melakukan pengecekan pajak kendaraan bermotor menggunakan aplikasi kamu juga bisa memanfaatkan SMS untuk mengecek pajak kendaraan. Caranya adalah dengan mengirim SMS dengan format INFO (spasi) PAJAK (spasi) Nomor plat kendaraan. Contohnya: INFO PAJAK B1244XYZ, lalu kirim ke 8893.

Nantinya akan ada SMS balasan berupa informasi kendaraan kamu secara lengkap serta seputaran pajak kendaraan.

Cara Cek Pajak Kendaraan Bermotor Lewat Website

Barangkali kamu tidak ingin menginstal aplikasi cek Pajak kendaraan bermotor di ponsel kamu, maka solusinya kamu bisa melakukan pengecekan pajak kendaraan melalui website resminya. Berikut ini dinataranya:

  • DKI JAKARTA: http://samsat-pkb2.jakarta.go.id/
  • JAWA BARAT: https://bapenda.jabarprov.go.id/infopkb/
  • JAWA TENGAH: https://dppad.jatengprov.go.id/info-pajak-kendaraan/
  • YOGYAKARTA: http://pajak.intipinfo.com/daerah-istimewa-yogyakarta/
  • JAWA TIMUR: https://esamsat.jatimprov.go.id/
  • ACEH: https://e-samsat.id/aceh/
  • RIAU: http://badanpendapatan.riau.go.id/infopajak/
  • KEPULAUAN RIAU: https://cekpajak.co.id/kepulauan-riau/
  • SULAWESI TENGAH: https://cekpajak.co.id/sulawesi-tengah/

Nah itulah sekilas mengenai aplikasi cek pajak kendaraan secara online yang bisa kamu lakukan. Aplikasi ini sangat membantu bagi kamu yang tidak memiliki waktu untuk datang langsung ke SAMSAT.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *