Apakah kamu sedang mencari lagu TikTok viral hari ini yang paling hits? Simak ulasannya.
TikTok dengan jumlah unduhan 500 juta lebih di platform google playstore menjadikan aplikasi sosial media berbagi video ini paling populer di dunia.
Banyak orang terhibur dengan adanya aplikasi tiktok, berbagai konten tersedia di tiktok dari mulai konten informasi, edukasi hingga hiburan. Konten-konten tersebut semakin menarik ketika diberikan backsound musik kekinian.
Lagu TikTok Viral Hari Ini
Menggunakan backsound musik viral hari ini tentu akan semakin memudahkan video pendek kamu menjadi trending. Lantas lagu apa saja yang tengah viral hari ini di TikTok? Berikut ini daftarnya.
1. Dino Song – Mr Popolo & Rangga Hanoto
Lagu ini paling populer di TikTok sebagai lagu yang bersifat edukasi untuk anak-anak, namun belakangan orang dewasa juga kerap menggunakan lagu ini karena terkesan lucu.
Lagu ini menceritakan dua ekor dinosaurus yakni R-Rex dan Brotosaurus. Penggalan lirik lagunya seperti “Badannya besar tangannya kecil, kalau mengaum yang lain langsung mundur” dianggap netizen cukup menarik.
2. Tiba-Tiba- Quin Salman
Lagu ini memiliki pesan moral yang cukup dalam dimana kamu akan diajak untuk kembali menjalani kehidupan dengan ceria dengan menghilangkan kekesalan.
Lagu ini semakin populer di TikTok karena tidak sedikit artis-artis menggunakan lagu ini sambil berdendang dengan gerakan-gerakan tipis sederhana, hal ini tentu saja terlihat lucu.
3. Cukup Dikenang Saja – The Junas Monkey
Kamu pasti sering mendengar anak-anak atau siapapun menyanyikan lagu ini dengan lirik “Begitu Syulit Lupakan Rehan, Apalagi Rehan Baik”. Ini adalah lirik modifikasi dari lagu aslinya The Junas Monkey dengan judul Cukup Dikenang Saja.
4. Ojo Dibandingke – Denny Caknan
Kamu pasti tahu Farel Prayoga yang viral lantaran menyanyikan lagu ini di depan Presiden Jokowi di Instana Merdeka kan. Lagu ini ternyata menjadi trending di TikTok hari ini.
5. Asmalibrasi – Soegi Bornean
Lagi ini memiliki kesan yang mendalam dimana sering digambarkan oleh para tiktoker dengan perjalanan cinta seseorang sebelum menikah. Sebut saja lirik “Sang Garwa Pembage Sang Pelipur Lara” memiliki arti dalam yakni jadilah orang yang bisa menghapus kesedihan hingga akhir hayat.
6. Lagu TikTok Viral Sang Dewi – Lyodra
Lagu inipun memiliki makna yang cukup mendalam, mengisahkan seorang wanita yang menemukan belahan jiwanya. Dia merasa belahan jiwanya tersebut aman memberikan kebahagiaan yang sempurna untuk dirinya.
Kesimpulan
Itulah enam lagu viral tiktok hari ini yang bisa kamu jadikan backsound di setiap video kamu. Tentu saja dengan menggunakan lagu yang tengah trending akan membantu meningkatkan performa video kamu di TikTok.