HP Harga 6 Jutaan, Samsung Galaxy A55 5G Indonesia Memang Keren

Samsung Galaxy A55 5G bisa dikatakan ponsel kelas menengah yang telat dipasarkan di Indonesia jika bandingannya dengan merek-merek lain. Nampaknya Samsung cukup yakin dengan ponsel ini akan sukses meraih di pasar kelas menengah keatas.

Pasalnya, ponsel ini dibekali dengan spesifikasi dan fitur yang keren dan kekinian, apalagi dari sisi update OS, ponsel ini akan mendapatkannya hingga 4 tahun kedepan. Samsung Galaxy A55 5G sendiri berjalan pada OS Android 14 maka kamu akan mendapatkan update hingga OS Android 18 pada tahun 2028. Ini adalah salah satu daya tarik yang pastinya cukup membuat penggunanya nyaman memilih ponsel 5G ini.

Berada di kisaran harga Rp.5.999.000, kamu akan mendapatkan ponsel ini dengan kapasitas RAM 8 GB dan memori internal 256 GB. Lantas seperti apa spek ponsel ini secara keseluruhan? Mari kita simak ulasannya dibawah ini.

Review Spesifikasi Samsung Galaxy A55 5G

Kita awali dari sisi desain yang ditawarkan ponsel ini, dengan material kaca Corning Gorilla Glass Victus pada sisi depan dan belakang jelas ponsel ini menawarkan kualitas yang lebih tinggi, disisi lain juga terlihat semakin berkelas. Sementara pada sisi-sisinya terlihat seperti metal, Samsung sendiri memang menggunakan bahan alumunium untuk framenya, makanya terlihat seperti garis-garis halus pada bagian frame layaknya metal.

Hanya saja dari sisi desain memang terlihat khas Samsung meskipun pada ponsel ini lebih terlihat sederhana. Bagian belakang terdapat tiga kamera yang berderet. Ponsel inipun sudah mengantongi sertifikat IP67, artinya sudah sangat aman meskipun ponsel tercelup kedalam air, batasannya adalah kedalaman 1 meter dalam waktu 30 menit. Tapi kalau untuk kebasahan karena hujan nampaknya aman-aman saja.

Layarnya 6.6 inci Super AMOLED 120Jz dan HDR 10+, artinya meski dalam kondisi cerah sekalipun layar akan mampu terlihat jelas. Resolusi layar cukup tinggi hingga 1080 x 2340 pixel.

Beralih kebagian permesinan, otak permesinan menggunakan Samsung Exynos 1480 yang merupakan chipset terbarunya Exynos. Sayangnya dari segi kemampuan dalam mengolah game seperti MLBB atau PUBG justru tidak begitu powerfull melainkan fps yang didapatkan masih bisa setara dengan ponsel dua jutaan.

Tapi kemungkinan besar pada updatean berikutnya Samsung Galaxy A55 5G akan memaksimalkan performa ini terutama untuk kualitas fps yang didapatkan saat bermain game.

Ponsel Octa-core ini di padukan dengan RAM besar 8 GB serta kapasitas memori 256 GB, ini sudah cukup besar untuk menyimpan berbagai file seperti foto dan video.

Kualitas Kamera

Samsung Galaxy A55 5G di bekali dengan kamera utama 50 MP dengan fitur OIS untuk menangkap gambar lebih stabil. Apalagi ponsel ini juga mampu merekam video hingga resolusi 4K pada 30 fps dengan bantuan Gyro EIS membuat gambar terlihat lebih stabil. Terdapat kamera ultrawide 12 MP dan kamera makro 5 MP. Pada bagian depan terpasang 32 MP dengan kemampuan merekam video hingga resolusi 4K pada 30 fps.

Baterai ponsel ini dibekali 5000 mAh dengan 25W dengan kemampuan pengisian daya yang cukup lumayan cepat. Nah untuk lebih jelasnya berikut daftar spesifikasi utamanya.

Spesifikasi Samsung Galaxy A55 5G

  • Rilis Maret 2024
  • Dual SIM 5G
  • Layar 6.6 inci Super AMOLED, 1080 x 2340 pixels
  • Android 14, One UI 6.1
  • Chipset Exynos 1480
  • CPU Octa-core (4×2.75 GHz Cortex-A78 & 4×2.0 GHz Cortex-A55)
  • Memori 256GB 8GB RAM, microSDXC (uses shared SIM slot)
  • Kamera Belakang: 50 MP OIS, 12 MP Ultrawide dan 5 MP makro, video 4K 30fps Gyro EIS
  • Kamera Depan: 32 MP
  • Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6, dual-band, Wi-Fi Direct
  • Bluetooth 5.3, A2DP, LE
  • USB Type-C 2.0, OTG
  • Baterai 5000 mAh, 25W

Harga Samsung Galaxy A55 5G Indonesia

Ponsel ini sudah masuk ke pasar Indonesia dengan harga Rp.5.999.000 untuk versi RAM 8 GB dan memori internal 256 GB. Harga ini memang mirip dengan harga Samsung Galaxy A54 di awal-awal kemunculannya di Indonesia. Tentu saja harga yang ditawarkan cukup menguras kantong mengingat ponsel ini memang dibekali spesifikasi mumpuni, apalagi target pasarnya adalah kelas menengah keatas. Bagaimana, apakah kamu tertarik?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *