Sport  

Tiket Final Piala AFF 2020 Timnas Indonesia vs Thailand Habis Terjual Kurang dari 1 Jam

final Piala AFF 2020

Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand di babak final Piala AFF 2020. Laga ini sudah pasti di prediksi akan berlangsung sengit dan menarik banyak suporter.

Hal ini terbukti lantaran jatah tiket sebanyak 10 ribu lembar sudah ludes terjual. Penjualan tiket ini mulai dilakukan pada hari Senin (27/12/2021) dan kurang dari satu jam semuanya sudah habis terjual.

Panitia memang hanya menyediakan sebanyak 10.000 tiket yang di bagi dua untuk masing-masing suporter tim yang mendapat jatah 5000 tiket.

Meski hanya 10 ribu dari kapasitas stadion yang mencapai 55 ribu kursi namun kemeriahan akan tetap terasa dengan yel-yel yang disuarakan oleh para pendukung.

Pertandingan babak final Piala AFF 2020 antara Timnas Indonesia melawan Thailand menggunakan format dua leg. Leg pertama digelar pada 29 Desember 2021 sementara Leg kedua pada 1 Januari 2022.

4 Kali Bertemu

Kedua tim sebenarnya sudah pernah bertemu di final Piala AFF pada edisi 2000, 2002 dan 2016, dan kali ini merupakan yang ke empat kalinya. Sebelumnya Timnas Indonesia tidak pernah menang saat di final menghadapi Thailand.

Tentu saja final kali ini menjadi momentum penting bagi skuad Shin Tae-yong untuk memberikan gelar pertamanya kepada Timnas Indonesia sebagai juara turnamen se Asia Tenggara ini.

Final Ke-Enam

Sebelumnya Timnas Indonesia sudah 5 kali berlaga di babak final Piala AFF dan belum pernah sekalipun meraih juara. Tercatat Timnas Indonesia bermain di final AFF Cup pada edisi 2000, 2002, 2004, 2010 dan 2016. Semoga saja pada final AFF CUP 2020 ini Timnas Indonesia berhasil menjadi yang terbaik di Asia Tenggara.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *